bertikai jenuh
menjamu ragu
menganyam bulu , melukis peluh
disudut ini ... semua berawal !
kemilau laut siang hari menahan mata itu
semua yang tersirat terhapus debu
menahan gelisah disatu - persatu tetesan asin
sudut ini yang telah habis
rayap berpesta dengan penuh tawa
habis dan basah , tunduk kan muka
habiskan pilu , usaikan cerita
sudut ini yang telah patah
menyuguhkan bulan di tirai kelambu
sudut ini telah klimaks ...
siluet indah tentang cahaya menghantar mimpi di bulan dan madu ...
sudut ini menjadi bisu ...
bekal tadi siang hanya kecewa , hanya cukup dibagi dua
ini selimut ...
orgasme dalam kedinginan sewaktu hujan merebut kehangatan ...
percuma !!!
sudut ini mati rasa janji
berdiri di terik ini , tanpa angin dan ruang ...
lalu ...
daun - daun seakan menandakan ini ternyata musim gugur jam empat sore ...
embun pun kian sulit ditemui
pagi buta kini hilang sudah ... !
selalu saja genting ini terasa berat ...
mulai meraba bimbang ...
mulai lagi di gerogoti lelah ...
gambar berbingkai kini terbakar sudah
mulai berlinangan
mulai senyap menutup mata ... !
sudut ini adalah palsu
rumah bulan juli tidak pernah ada !
kunang - kunang laut samalona hanya pelipur lara !
salju di rumah itu hanya imaji terpanjang yang sia - sia !
sudut ini adalah cinta yang kini menjadi perona pipi belaka ..
pura - pura malu padahal petarung
di sudut ini ,
basuh luka , berkeringat wangi
mari pulang ke ruang kotak - kotak
sekat adalah kompromi omong kosong !!
sudut ini adalah zat gas
melampaui lingkar hati yang terikat
janji kini adalah pemulas bibir
dan ...
mari menukar ini dengan siasat ... !
takkan ada yang pernah berakhir bahagia di antara ini
karena kita adalah antara - antara yang berisi cinta pada sudutnya masing - masing
yang ...
tidak sama besar massa jenis nya ...
sudut ini , untuk kalian ...
selamat menempuh hidup baru dari cerita masa lalu ...
terima kasih untuk ini yah :)
No comments:
Post a Comment
silahkan !